You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
LRT Jakarta-JTF Gelar Eduwisata Libatkan 5.000 Pelajar di Jakarta
....
photo Nugroho Sejati - Beritajakarta.id

LRT Jakarta-JTF Gelar Eduwisata Libatkan 5.000 Pelajar di Jakarta

LRT Jakarta berkolaborasi dengan Jakarta Tourism Forum (JTF), Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta, Lembaga Kebudayaan Betawi (LKB) dan Bank DKI menggelar Eduwisata Berbasis Transportasi Modern Terintegrasi hingga Desember 2022 mendatang.

Peserta dapat langsung merasakan pengalaman menggunakan sarana transportasi

Eduwisata Berbasis Transportasi Modern Terintegrasi ini merupakan program edukasi transportasi yang diperuntukkan bagi pelajar TK, SD, SMP hingga SMA/SMK di DKI Jakarta.

Kegiatan eduwisata tersebut dibuka bagi pelajar dari Senin hingga Kamis yang setiap harinya dibagi tiga sesi (pukul 09.00-11.00, 11.00-13.00 dan 14.00-16.00). Peserta dapat melakukan pendaftaran melalui tautan link bit.ly/PendaftaranEduWisata.

JakLingko Sempurnakan Layanan Tap In-Tap Out

Direktur Utama PT LRT Jakarta, Hendri Saputra mengatakan, program ini merupakan bentuk komitmen perusahaan untuk terus melakukan berbagai inovasi, khususnya pada sektor pendidikan.

Eduwisata ini juga dinilai memberikan pengalaman terbaik kepada siswa didik untuk merasakan moda transportasi LRT Jakarta.

“Peserta dapat langsung merasakan pengalaman menggunakan sarana transportasi dan menjajal langsung simulator didampingi pelatih bersertifikat,” ujar Hendri, Jumat (14/10).

Hendri optimistis, dengan semangat kolaborasi program ini dapat memberikan kesadaran para pelajar sejak dini mengenai transportasi publik sebagai solusi mobilitas sehari-hari, bahkan gaya hidup di masa mendatang.

“Kami mengharapkan dukungan dan doa dari seluruh warga Jakarta untuk kelanjutan fase LRT Jakarta yang saat ini sedang berjalan prosesnya,” katanya.

Hal senada juga disampaikan Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta, Andhika Permata. Menurutnya,

program ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang moda transportasi publik modern terintegrasi di Jakarta kepada anak usia didik. Sehingga mereka diharapkan memiliki kesadaran menggunakan transportasi publik.

Program ini juga menjadi usaha untuk peningkatan dan pertumbuhan pariwisata serta dalam rangka mendukung Pemprov DKI Jakarta guna mensosialisasikan penggunaan moda transportasi publik.

“Program kolaboratif ini merupakan ajang eduwisata bagi para peserta didik," ucap

Andhika.

Ketua Umum Jakarta Tourism Forum (JTF) sekaligus Penanggung Jawab Kegiatan, Salman Dianda Anwar menjelaskan, total peserta kegiatan awal ini dibatasi 5.000 siswa se-DKI Jakarta.

“Program ini memberikan pengalaman serta pengenalan tentang transportasi publik modern terintegrasi di Jakarta," ungkapnya.

Salman menambahkan, program Eduwisata Berbasis Transportasi Modern Terintegrasi ini sebagai upaya peningkatan sekaligus pertumbuhan pariwisata serta mendorong terwujudnya DKI Jakarta sebagai destinasi wisata utama berkelas dunia.

“Program ini diharapkan memiliki satu paradigma pembangunan yang berkelanjutan dan pro pada lingkungani,” tandasnya.

Perlu diketahui, program eduwisata ini menawarkan berbagai pengalaman baru yang dapat dirasakan pesertanya, mulai dari mencoba layanan kereta listrik modern, melihat langsung fasilitas Train Simulator, melakukan berbagai aktivasi menarik seperti, mewarnai sketsa dan berbagai games yang diselenggarakan di Stasiun LRT Jakarta.

Bank DKI selaku sponsor utama program ini juga mendukung penuh dengan memberikan sosialisasi digital dalam proses transaksi pembayaran nontunai untuk penggunaan transportasi di Jakarta dalam rangka literasi keuangan kepada masyarakat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1046 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1015 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye985 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye883 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Sri Haryati Buka Talkshow Jaknaker Expo 2024

    access_time22-11-2024 remove_red_eye868 personNurito